Grand Launching Digital Library MTsN 11 Agam: Akses Belajar Tanpa Batas Memperkuat Budaya Literasi Secara Global

Tanjung Raya, Humas -- Menyalurkan informasi dengan memanfaatkan kemajuan teknologi, menjadi salah satu bukti bahwa era digital dapat mempermudah mengakses ilmu pengetahuan dan wawasan secara global. Ini merupakan tantangan bagi peserta didik untuk dapat mengupgrade diri menjadi warga digital. Dengan ini, MTsN 11 Agam wujudkan Digital Library (Perpustakaan Digital) sebagai layanan akses belajar tanpa batas. Memberikan layanan dan fasilitas terbaik dalam membangun generasi yang cakap akan teknologi di era digital. 

Berlangsung di lapangan MTsN 11 Agam, Kamis (10/10). Pergelaran Launching Digital Library dihadiri oleh Kakankemenag Kabupaten Agam H. Thomas Febria, Kepala MTsN 11 Agam, Kaur TU, Waka, GTK MTsN 11 Agam, Ketua komite dan jajarannya serta wali murid MTsN 11 Agam. Dibuka secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Agam H. Thomas Febria , dalam sambutannya Thomas sangat mengapresiasi program-program inovatif yang diluncurkan MTsN 11 Agam.

"Kami sangat bangga, karena Ini yang pertama melaunching kegiatan yang bertransformasi digital. Satu-satunya yaitu MTsN 11 Agam. Bukti mewujudkan program visi misi dan moto dari Kementerian Agama, yang mana salah satunya adalah bertransformasi digital. Penghargaan untuk Bapak Kepala Madrasah Ali Mutasar. Karena menjadi kepala madrasah termuda. Menjadi yang termuda tentunya harus inspiratif kreatif dan inovatif. Buktikan bahwa kita mampu merespon program visi misi dari Kementerian Agama". Ucap Thomas.

Sementara itu, Kepala Madrasah Ali Mutasar dalam sambutannya menyampaikan bahwa program-program inovatif ditujukan untuk meningkatkan kualitas peserta didik baik dari segi IPTEK maupun IMTAQ . "Secara Keseluruhan terdapat empat program inovasi yang diluncurkan oleh MTsN 11 Agam. Yaitu Digital Library, Lesson Study, Pantang Pulang Sebelum Menyetor Ayat (PPSM ), serta Bazar Murah Santunan bagi fakir miskin & anak yatim. Seluruh program sudah dijalanlan sejak Juli 2024. Bahkan Bazar telah terlaksana pada bulan ramadhan lalu. Kita ingin mewujudkan peserta didik yang tidak hanya berkembang dan cakap dalam IPTEK. Kita juga ingin mewujudkan peserta didik yang juga bagus dalam IMTAQ". Imbuh Ali.

Acara berlanjut dengan penabuhan tambua oleh Kakankemenag Kabupaten Agam, ketua komite dan Kepala Madrasah. Kemudian bergerak menuju perpustakaan digital, Kakankemenag Kabupaten agam secara resmi membuka perpustakaan dengan menggunting pita dan mengakses perpustakaan menggunakan barcode.

Perpustakaan digital MTsN 11 Agam menyediakan berbagai fitur koleksi pembelajaran. Memfasilitasi peserta didik untuk lebih maju dan berprestasi. Terdapat layanan berupa Ebook sebanyak lebih dari 5000 file. Ratusan video belajar hingga audio yang dapat menunjang kualitas dan semangat belajar peserta didik. (Y)

Komentar