Pra UN MTSN Tanjung Raya Berjalan Lancar

(05/12/2011) Pra UN di MTSN Tanjung Raya berlangsung dengan baik dan lancar. Persiapan yang dilakukan panitia dalam menghadapi Pra UN ini terlihat sangat matang. Selama Pra UN berlangsung boleh dikatakan tidak ada permasalahan yang mengganggu kelancaran ujian yang terjadi. Segala sesuatu yang diperkirakan akan mengganggu kelancaran ujian telah diantisipasi oleh panitia. Suasana hening seolah tidak ada kegiatan apa-apa mengiringi proses ujian yang sedang berlangsung. Suasana tersebut menggambarkan betapa tenang dan ademnya suasana hati peserta ujian.

Semua siswa MTSN Tanjung Raya mengikuti ujian dengan sungguh-sungguh. Mereka telah dibekali dengan berbagai persiapan, baik persiapan tentang materi pelajaran maupun persiapan mental. Sebelum mengikuti ujian Pra UN ini semua siswa sudah dimotivasi agar optimis dan yakin dengan kemampuan sendiri. Sematang apapun persiapan pengetahuan tentang materi yang akan diujikan jika mental tidak siap tidak akan ada artinya. Banyak terjadi kita dengar di media massa siswa yang biasanya berprestasi ternyata tidak lulus ketika ujian akhir.

Siswa MTSN Tanjung Raya selain dibekali dengan pengetahuan yang memadai dan mental yang kuat, juga dibekali dengan iman dan taqwa. Mendekatkan diri pada Allah merupakan kunci utama untuk ukses. Kepala sekolah, Bapak Drs. Abel Tasman, S.Pd mengatakan "Selain berusaha semaksimal munkin, berdoa dan bertawakal pada Allah juga mutlaq diperlukan. Betapapun manusia berusaha, semua hasilnya juga berada di tangan Allah. Sekarang usaha telah dilakukan, mari tunggu hasilnya sambil berdoa dan berserah diri pada Yang Maha Kuasa..." By : arif Fiandi

Komentar